Hello Kalibers!
Hari ini senin, 25 oktober 2023, SMKN 5 Jember, menerima kunjungan istimewa dari delegasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Metro, Lampung.
Sekolah ini merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan/vokasi yang dengan jurusan pertanian yang ada di Lampung, tepatnya berlokasi di Jl. Yos Sudarso, Ganjarasri, Kec. Metro Barat, Kota Metro, provinsi Lampung.
Ini adalah giat dalam rangka Sharing Praktik Baik dengan SMKN 5 Jember, yang notabene keduanya adalah SMK Pertanian. Pengelolaan aktifitas Pembelajaran, SDM, Teaching Factory (TEFA), Implementasi BLUD, serta upaya untuk memperkuat jalinan kerjasama antar lembaga, menjadi inti dari kunjungan ini.
Delegasi SMK Negeri 2 Metro berjumlah 6 orang, yang terdiri dari, ibu Kepala Sekolah DR. Armina, M.Pd, wakil kepala sekolah bidang humas dan 4 guru/ tim manajemen.
Diterima langsung oleh Ibu Kepala SMKN 5 Jember, Dra. Hj. Priwahyu Hartanti, M.Pd, dibersamai oleh wakil kepala sekolah bidang humas dan Tim managemen Kaliber, rombongan mengawali kunjungan dengan melihat langsung aktifitas pengelolaan TEFA (Teaching Factory) di masing-masing kompetensi keahlian.
SMK Negeri 2 Metro Provinsi Lampung……Selamat datang di KALIBER…🙏
SMK…Bisa..!
SMK…Hebat..!
SMK Negeri 5 Jember…Bisa hebat…Amazing…!