Hello, Kaliber!
Hari ini, rabu 29 november 2023, bertempat di lapangan hitam Kaliber, ibu kepala SMKN 5 Jember, Dra. Hj. Priwahyu Hartanti, M.Pd, memimpin pelaksanaan Apel Peringatan Hari KORPRI ke 52 tahun 2023.
Diikuti oleh seluruh Bpk/Ibu Guri dan Karyawan SMKN 5 Jember, pelaksanaan apel berlangsung khidmat dan tertib. Pada kesempatan ini dalam arahan apel, ibu kepala sekolah mengingatkan kembali tentang posisi serta peran penting Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang merupakan bagian integral dari Pemerintahan Republik Indonesia.
Diharapkan bagi seluruh anggota KORPRI di SMKN 5 Jember, agar senantiasa lebih bersemangat dalam bekerja dan meningkatkan kualitas layanan mutu pendidikan di SMKN 5 Jember sesuai dengan tujuan dari organisasi KORPRI.
¤ KORPRIKAN INDONESIA ¤
SMK…Bisa
SMK…Hebat
SMKN 5 Jember…Bisa Hebat…Amazing